. Perisai Diri International Championship VII 2012 Di Samarinda - Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda
News Update :
## Saksikan dan ikutin..!!! FESTIVAL MAHAKAM XIII Tahun 2013 Pada Tanggal 01 - 03 Nopember 2013 di Tepian Mahakam Kota Samarinda ##

Senin, 12 November 2012

Perisai Diri International Championship VII 2012 Di Samarinda

PDIC ini pertama kali berlangsung di Pulau Kalimantan untuk ketujuh kalinya bagi event perguruan silat Perisai Diri, sejak pertama kali berlangsung di Semarang pada 1990. Setelah dari Semarang, kejuaraan silat internasional ini berlangsung di Surabaya pada 1995, Denpasar (2003), Yogyakarta (2005), Bandung (2007) dan Jakarta (2010). Hajatan besar ini akan dilaksanakan tanggal 12-17 November 2012 di Gedung Serbaguna, Komplek Olah Raga Sempaja Samarinda,
"Insya Allah, akan diikuti sekitar 300 peserta dari dalam dan luar negeri, dimana akan memperebutkan Piala Presiden Republik Indonesia yang merupakan piala bergilir di setiap PDIC" ujar DR. Chandradewana Boer ketua umum kegiatan ini yang sekaligus ketua Pengurus Daerah Perisai Diri Provinsi Kaltim.
"Pembukaan dilaksanakan pada hari selasa malam tanggal 12 November 2012, akan dihadiri jajaran pengurus pusat Perisai Diri, seperti Bapak Rahmat Gobel sebagai ketua dewan pembina, Bapak Nanang Soedarminto ketua umum dan Bapak Edy Nallapraya sebagai ketua Persilat. Sedangkan Bapak Sri Sultan Hamengkubuwono menyatakan konfirmasi hadir di penutupan acara PDIC" jelas Chandra. Sementara ini masih menunggu konfirmasi kehadiran pejabat dari Kemenpora, namun Bapak Gubernur telah menyatakan kesediaan hadirnya, "Pak Awang Faroek siap hadir dalam pembukaan acara ini, mudah-mudahan tidak ada halangan yang berarti" lanjut Chandra, dekan fahutan Unmul ini. Keluarga Silat Nasional Indonesia Perisai Diri mempunyai sekitar 25 Pengda yang ada di Indonesia dan 10 komisariat diluar negeri, sedangkan yang telah mendaftarkan diri mengikuti PDIC di Samarinda adalah, "Ada 15 pengda dan 6 komisariat yang akan kita tunggu kehadirannya di kota tepian sejak hari ini, dari luar negeri yang konfirmasi adalah Belanda, Jerman, Australia, Jepang, Amerika Serikat dan Thailand" terang HM. Faisal, ketua panitia pelaksana, yang juga ketua Pengurus Cabang Perisai Diri Kota Samarinda."Seluruh peserta akan diinapkan di Hotel Atlit Sempaja dan pelaksanaan seluruh kegiatan di gedung serba guna sempaja sehingga memudahkan peserta. Apalagi bersamaan akan ada Festival Kemilau, jadi klop sekaligus promosi budaya kita" lanjutnya yang juga kadisbudparkominfo kota Samarinda.
"Sekaligus kami mengundang seluruh warga kota yang ingin menyaksikan rangkaian acara ini, setelah pembukaan pada senin malam dan welcome party minggu malam di Lamin Etam. Rangkaian pertandingan dimulai 13-16 November di gedung serbaguna sempaja menggunakan tiga buah gelanggang" kata Faisal.
"Pada pembukaan nanti akan kami tampilkan atraksi budaya pesisir dan pedalaman, termasuk Hudoq yang dikemas dengan entertain, paduan sound, multimedia dan lighting yang memadai, termasuk atraksi teknik asli perisai diri dari pesilat kaltim. Paduan budaya, olahraga dan entertain" jelasnya bersemangat.
 

© Copyright Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.