. Kemarin Hunting Foto SKM, Besok Talk Show - Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda
News Update :
## Saksikan dan ikutin..!!! FESTIVAL MAHAKAM XIII Tahun 2013 Pada Tanggal 01 - 03 Nopember 2013 di Tepian Mahakam Kota Samarinda ##

Jumat, 18 Mei 2012

Kemarin Hunting Foto SKM, Besok Talk Show

Pemkot Samarinda melalui Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo (Disbudparkominfo) terus berkreasi dalam pekbagai event. ini untuk menghidupkan potensi pariwisata di ibukota Kaltim. 
Kali ini lomba hunting di dua objek dan dua tema berbeda mewarnai kalender event Mei 2012 ini. Hunting foto pertama dilaksanakan hari ini merupakan lomba hunting foto tingkat SMA. ini masuk rangkaian event Communication Goes to Public gawean mahasiswa komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP),
Universitas Mulawarman.
 "Misalnya menyusuri Sungai Karang Mumus (SKM) untuk menyamakan persepsi bahwa SKM harus segera ditata dan sudah tidak layak lagi, "jelas Kepala Disbudparkominfo HM Faisal, Rabu (16/5).
Kedua, sebutnya hunting foto dengan obyek utama cagar budaya rumah tua "villa anne" di Jl Yos Sudarso untuk pelestarian budaya pada tanggal 27 Mei 2012 bersama seluruh rekan-rekan komunitas fotografer kota Samarinda.
Selain hunting foto, lanjut Faisal lagi, sebagai upaya sosialisasi internet sehat, mereka akan menggelar talkshow dengan tema "Jelajahi kebudayaanmu melalui media sosial" pada hari Sabtu 19 Mei 2012 di Auditorium RRI Jl M.Yamin Samarinda.
”Ini kita bekerjasama dengan mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi Fisipol Unmul dan XL. Pembicara utama Manager Youth Segmen XL Robertus A Pangestu dan saya sendiri selaku Kadisdudparkominfo kota Samarinda, dengan audiens pelajar dan mahasiswa,” kata Faisal lagi.
Dikatakannya, ini merupakan program anyar bulanan Disbudparkominfo Samarinda untuk sosialisasi internet sehat kepada masyarakat. Bulan lalu kegiatan ini diselenggarakan di SMPN 21.
Menurutnya kegiatan ini untuk memberikan pengertian tentang manfaat positif dari penggunaan internet serta segala hal yang menguntungkan dan hal-hal yang tidak bermanfaat untuk dilihat.
”Kami mengembangkan model baru yang kami sebut "double impact" dimana maksudnya kami mendapat dua segmen yang berbeda sekaligus untuk sosialisasi sebuah materi. Ada audiens langsung yang hadir pada saat talkshow dan ada audiens lain yang tidak langsung, karena disiarkan secara live dapat juga mendengarkan serta berinteraksi walaupun berada di tempat lain,” terang mantan Kabag Humas dan Protokol Sekretariat Kota ini.
Kali ini sebutnya di Radio, maka talkshow ini live melalui siaran RRI Pro 2 dan di relay di Radio Samarinda FM. ”Ke depan kami ajak partisipasi radio swasta lainnya untuk bersama-sama me relay siaran ini di waktu yang akan datang dengan materi yang berbeda,” pungkasnya.(Kaltimpost, 17 mei 2012)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.