. Siapkan Layanan Air Bersih di Ramadan - Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda
News Update :
## Saksikan dan ikutin..!!! FESTIVAL MAHAKAM XIII Tahun 2013 Pada Tanggal 01 - 03 Nopember 2013 di Tepian Mahakam Kota Samarinda ##

Rabu, 03 Juli 2013

Siapkan Layanan Air Bersih di Ramadan



SAMARINDA—Meski persoalan PDAM Tirta Samarinda diantaranya bermuara dari imbas bencana alam longsor di Jl Gajah Mada (depan Kodim), Wakil Wali Kota Samarinda H Nusyirwan Ismail tetap meminta langkah alternative PDAM agar di bulan Ramadhan masyarakat tidak kesulitan air.
“Tadi kita mengundang PDAM terkait layanan air bersih menjelang Ramadhan. Karena masyarakat memerlukan ketenangan dan dukungan layanan publik, baik listrik, air bersih, sembako yang wajar dan lainnya,” ucap Nusyirwan kepada wartawan seusai pertemuan dengan PDAM di Balaikota, Selasa (2/7).
Untuk Ramadan nanti, sebut Nusyirwan PDAM diminta mengantar ke daerah pinggir yang kesulitan air. “Tapi kita sudah mengecek ke PDAM, dari 8 mobil tangki bantuan pusat, sekarang tinggal 2 yang bisa dioperasikan. Tentunya tidak maksimal untuk 2 mobil, jadi ada 14 peran mobil swasta yang bermitra dengan PDAM untuk mengatasi kesulitan warga,” tegas Nusyirwan.
Namun, Nusyirwan meminta kepada PDAM untuk membuat perjanjian dengan mitranya tadi, termasuk mengatur batas harga. “Jangan warga membutuhkan, harga dimanfaat jadi tidak wajar. Apabila mitra PDAM melanggar aturan, maka mitra swasta ini disanksi tidak menjadi mitra PDAM lagi. Jangan menggunakan kesempatan Ramadan, harga dinaikkan,” tandasnya.
Tak hanya itu, Dirut PDAM Samarinda Alimudin menambahkan PDAM juga membuka beberapa titik posko pengaduan pelayanan, termasuk online dialog via HP dan via SMS.
“Ada beberapa lokasi yang pelanggan bisa datangi, seperti di kantor Teknik Jl Kinibalu, loket Merdeka, kantor Cabang Jl Kadrie Oening, loket Carpotek, kantor Cabang Samarinda Seberang, IPA Palaran,” imbuhnya. Sedangkan online HP bisa langsung menelpon ke 0811580103 khusus wilayah I dan 082352420100 wilayah II serta khusus SMS ke no 0811552226.
Nusyirwan menyimpulkan sesuai penjelasan Dirut PDAM Alimuddin yang didampingi Direktur Umum Yusriansyah dan Direktur Teknik Said Abdul Hamid, PDAM saat ini berhadapan dengan jumlah penduduk yang makin banyak dan bersamaan itu berhadapan dengan musibah longsornya jalan di Jl Gajah Mada.
“Walaupun hanya 200 meter pipa besar yang belum tersambung, tapi mengganggu pelayanan. Bukan berarti PDAM tidak bergerak maju, tapi hambatan alam dan penduduk bertambah banyak serta PDAM bukan swasta murni,” ucap Nusyirwan.
Terkait longsoran tadi, jelas Nusyirwan, berdampak untuk terganggunya saluran pipa besar  PDAM sepanjang 200 meter yang belum bisa dilakukan penyambungan sekarang, apapun upaya dilakukan tidak bisa, baik ke sisi darat maupun ke pinggir sungai. “ Jadi harus pekerjaan PU Propinsi yang diperkirakan selesai November. Setelah itu, barulah mulai memasang pipa besar 200 meter,” tandasnya.
Menurutnya, belum tersambungnya ini memberi dampak kesulitan air sebagian Samarinda Kota dan Samarinda Utara, seperti Sidomlyo, Merdeka, Proklamasi, Gerilya, Lambung Mangkurat, Kenangan Jl Sentosan.
“Bukan karena tidak ada air. Air banyak tersedia di IPA Cendana, tapi tidak bisa dialirkan. Jadi longsoran depan kodim, bukan hanya berdampak akses pengguna jalan, tapi juga layanan air bersih. Jadi biar bagaimanapun, PDAM belum bisa ideal dengan kondisi ini,” tegasnya.
Jadi, lanjut Nusyirwan, setidaknya akhir tahun PDAM baru bisa bergerak mengingat mulai tersolusinya masalah, baik penyambungan pipa besar di Jl Gajah Mada maupun di Ringroad II.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.