. Penderita Tumor Ikuti Tahapan Operasi di RSUP - Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda
News Update :
## Saksikan dan ikutin..!!! FESTIVAL MAHAKAM XIII Tahun 2013 Pada Tanggal 01 - 03 Nopember 2013 di Tepian Mahakam Kota Samarinda ##

Jumat, 19 Juli 2013

Penderita Tumor Ikuti Tahapan Operasi di RSUP



**Ditanggung Jamkesda, Harus Rekonstruksi Ulang Kepala dan Wajah

ALHAMDULILLAH, berkat doa kalian semua dalam kondisi terbaring lemah di tempat tidur dan dibalut dengan jarum infus dari kaki sampai tangan, saya sudah merasa lebih baik meski masih terasa perih bagian kepalanya, tapi semangat saya mau sembuh mengalahkan rasa sakit. Sampai-sampai para dokter heran.
Demikian YL (31), warga Kelurahan Pelita yang menderita proteus syndrome (tumor di daerah kepala dan mata) ketika dihubungi via Handphone yang sudah sadar setelah menjalani operasi tahap pertama RSUP Dr Soetomo Surabaya, Kamis (18/7).
YL yang didampingi ibunya di kota Pahlawan sejak 30 Juni dan mulai rawat inap 2 Juli lalu itu menyebutkan operasi tahap pertama sudah dilewati dan tinggal masa pemulihan . “Kata dokter, kalau kondisi sudah pulih, bulan depan akan diambil tindakan operasi kedua,” ucapnya dengan suara halus.
Dikatakannya, operasi bisa dilakukan sampai 4 kali, karena harus dilakukan rekontruksi ulang bagian kepala dan wajah. “Operasi pertama ini dilakukan di bagian batok dan membuang cairan,” katanya.
YL juga menyampaikan terima kasih kepada Pemkot Samarinda melalui program Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda). “Untuk biaya pengobatan ditanggung Jamkesda, cuma ini minta dukungan kepada Ibu Rahimah (kepala UPTD Jamkesda) supaya bisa menginap di Yayasan Kanker Indonesia (YKI). Selama pemulihan, tidak bisa menginap di rumah sakit, karena rentan dengan infeksi,” tandasnya.
Kepala UPTD Jamkesda Dinas Kesehatan Samarinda dr Syarifah Rahimah menegaskan semua biaya pelayanan medis yang dibutuhkan ditanggung oleh Jamkesda. “Semua ditanggung, tanpa memakai plafond harga, namun sesuai clinical pathway dan formularoium rumah sakit yang telah ditetapkan oleh rumah sakit itu sendiri,” terangnya.(hms2)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.