***Liburan,
Wali Kota Tetap Padat Kegiatan
Libur
panjang cuti bersama kemaren bukan lantas membuat wali kota Samarinda libur
dari aktivitasnya atau menghabiskan waktu untuk urusan pribadinya. Bahkan di
luar jadwal keprotokolan wali kota rapat dengan unsur Dinas Bina Marga dan
Pengairan (DBMP), meninjau semenisasi di malam hari hingga melepas jenazah
pejuang kebersihan.
Kamis
(15/11) wali kota memimpin rapat bersama unsur DBMP yang dihadiri langsung
kepala DBMP Akhmad Maulana. Jumat (16/11) pagi menghadiri pelantikan pengurus
Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (PGI) dan Safari Jumat di Masjid Al Amin
Sempaja Utara. Sabtu (17/11) pagi melepas Pawai 1 Muharram di Jl Aminah Syukur
dan malamnya membuka kejuaraan bulutangkis Demokrat Cup 2012 Gang Sepakat Jl
Gerilya sekaligus meninjau semenisasi di sekitarnya. Minggu (18/11) paginya
melepas jenazah pejuang kebersihan yang jadi korban tabrak lari saat menyapu
jalanan dan menyempatkan hadiri undangan staf cleaning service di Balaikota
yang melepas lajangnya Nurwandani alias Nono dengan Murtiah dan 2 undangan
pernikahan lainnya serta 1 undangan tasmiyahan.
“Malam
ini saya selaku wali kota yang juga dipercaya sebagai ketua DPC Partai Demokrat
Samarinda membuka kejuaraan bulutangkis. Saya juga menghadiri kegiatan yang
dilaksanakan dari partai dan golongan warna yang berbeda. Karena tujuannya baik
untuk menyiapkan SDM-SDM generasi penerus kita,” ungkap wali kota dalam
sambutannya membuka kejuaraan bulutangkis Demokrat Cup di lapangan PB Sepakat
gang Sepakat Jl Gerilya, Sabtu (18/11) malam.
Dikatakannya,
Pemkot Samarinda tidak hanya fokus membangun fisik atau infrastruktur dengan
mengabaikan pembangunan SDM. “Melalui turnamen ini, kita harapkan bisa
membangun anak-anak kita yang sehat fisik, cerdas, berprestasi dan berimtaq.
Makanya jangan sedetikpun berpikir mencoba narkoba. Kita bisa hindari dengan
bermain futsal, bulutangkis atau bermain musik tanpa meninggalkan jam belajar
sehingga bisa jauh dari narkoba,” tandasnya.
Makanya,
sebut wali kota ia malam itu didampingi beberapa pejabat terkait, mulaia kepala
Dispora M Yamin, kepala Pelaksana Harian Badan Narkotika Nasional (BNN)
Samarinda Siti Zaekomsyah, kepala Dinas Kesejahteraan Sosial Makmun Andi
Nuhung, dan kepala Badan Lingkungan Hidup Endangliansyah.
“Malam
ini saya juga membawa kepala Dinas Bina Marga dan Pengairan Pak Akhmad Maulana
dan sekretaris Dinas Cipta Karya dan Tata Kota Herwansyah. Maksudnya untuk menyerap
aspirasi masyarakat di sini dan sekitarnya untuk masalah jalan dan drainase.
Tadi saya juga sempat menjumpai pekerjaaan semenisasi gang yang sedang
berjalan, dan nanti setelah ini akan meninjau lagi,” bebernya.
Diakuinya
di bulan Nopember dan Desember, sebanyak 80 persen kegiatannya akan dihabiskan
ke lapangan dengan meninjau proyek-proyek insfratuktur sekaligus pengawasan
hingga menjelang akhir tahun.
Terkait
turnamen ini, ia menyambut baik karena akan dilakukan roadshow 10 kecamatan,
dan tidak ada masalah pula jika diikuti dari partai lainnya karena ini sangat
positif dalam menyiapkan generasi sehat tanpa narkoba, berprestasi, bermoral
dan berakhlak.
Turnamen
yang berlangsung 14 Nopember hingga 13 Desember ini dibuka wali kota dengan
ditandai main ganda wali kota yang berpasangan dengan ketua penyelenggara
Akhmad Sukamto melawan Makmun AN berpasangan Endangliansyah yang dimenangkan
pasangan wali kota.(hms2)