. KPK: Samarinda Barometer Integritas - Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda
News Update :
## Saksikan dan ikutin..!!! FESTIVAL MAHAKAM XIII Tahun 2013 Pada Tanggal 01 - 03 Nopember 2013 di Tepian Mahakam Kota Samarinda ##

Sabtu, 06 Oktober 2012

KPK: Samarinda Barometer Integritas



Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Bambang Widjajanto menilai Samarinda beberapa tahun kedepan nanti akan menjadi kota barometer pelaksanaan integritas, apalagi lagi Samarinda telah ditetapkan sebagai zona integritas pada tahun 2010 lalu.
“Samarinda, artinya Seluruh Aparat dan Masyarakat Rindu Integritas. Jangan heran nanti seluruh kabupaten/kota di Indonesia, 2 atau 3 tahun Samarinda akan ramai dikunjungi untuk belajar integritas,” ungkap Bambang dalam sambutannya ketika membuka Samarinda Integrity Fair di GOR Segiri Samarinda, 5-7 Oktober, kemarinda (5/10).
Dikatakannya KPK akan membangun sistem secara nasional untuk pencegahan dan pengendalian korupsi, termasuk di Samarinda sistem ini mulai terus dibangun.
“KPK diberi mandat membangun sistem zona integritas. Kita juga sangat membutuhkan dukungan media terhadap upaya membangun sistem pencegahan dan pengendalian korupsi, bukan hanya ramai setiap hari berita kasus korupsi saja,” tandasnya.
Sebelumnya wakil wali kota Samarinda H Nusyirwan Ismail yang membacakan sambutan wali kota mengemukakan berdasarkan  survey integritas pelayanan public yang dilaksanakan KPK tahun 2010, Samarinda mendapatkan rangkin ke 2 setelah kota Surabaya dari 22 kota yang disurvei pada jenis layanan IMB, SIUP dan KTP.
“Survei ini menggambarkan upaya perbaikan sistem pada beberapa jens layanan public, baik sistem dan mekanisme layanan serta transparansi dan SDM bidang pelayanan. Hal ini memacu kita untuk terus berbenah dan bekerja keras untuk perbaikan layanan publik pada semua sektor layanan publik yang ada, baik dalam lingkup Pemkot maupun layanan pada instansi vertikal seperti pertanahan, layanan listrik, layanan haji dan lainnya,” imbuhnya.
Sementara Plh Sekda Ridwan Tassa menyampaikan terimakasih kepada keikutsertaan semua peserta, baik dari jajaran SKPD, instansi vertical, BUMD dan sekolah.
“Berbagai layanan publik bisa didapatkan selama 3 hari, dari urusan KTP, Imigrasi, pajak dan lainnya. Bahkan PDAM juga membuka loket bagi pelanggannya,” beber Ridwan.
Lebih rinci, Dirut PDAM Samarinda Alimudin usai menerima kunjungan wakil ketua KPK dan Wawali berserta rombongan di stan pameran menjelaskan mereka memberikan pelayanan pembayaran, pengaduan pelanggan, baik kebocoran, penggantian meteran hingga pasang baru.
“Kita juga menyiapkan undian doorprize.  Undian doorprise di Pameran ini diluar program pelanggan yang beruntung yang diundi setiap 3 bulan sekali. Jadi kalau pelanggan bayar di stand pameran, punya kesempatan mendapatkan hadiah doorprise dua kali,” kata Alimudin yang dibenarkan Kasi Humas PDAM Syarif Rahman Hakim.(hms2)
 

© Copyright Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.