. Kembangkan Jahe Merah - Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda
News Update :
## Saksikan dan ikutin..!!! FESTIVAL MAHAKAM XIII Tahun 2013 Pada Tanggal 01 - 03 Nopember 2013 di Tepian Mahakam Kota Samarinda ##

Jumat, 05 Oktober 2012

Kembangkan Jahe Merah

Sebagai salah satu komoditi pertanian yang banyak memberi manfaat pada  kesehatan tubuh, tanaman jahe merah saat ini mulai dikembangkan di Kota Samarinda.
”Ini salah satu langkah pemerintah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani yang tidak terbatas hanya pada komoditi utama pertanian seperti padi maupun sayur sayuran tapi lebih dikembangkan kepada jenis tanaman lain,” ungkap Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan Kota Samarinda Marwansyah disela kegiatan panen jahe sekaligus penyerahan bantuan alat pasca panen dan pentupan sekolah lapang pengembangan tanaman jahe yang dilakukan pihaknya di kawasan Kelurahan Lempake Kamis (4/10) kemarin.
Dalam pengembangannya tanaman jahe ini diakui Marwan memang  memerlukan modal besar, namun setelah melihat prospek ekonomi yang cukup bagus dari tanaman biofarmaka ini ia meyakini pembudidayaan oleh masyarakat saat ini perlu didukung. ”Salah satunya melalui pemberian bantuan baik berupa alat maupun pengembangan lahan termasuk pelatihan bagi para petaninya,” ungkap Marwan seraya merinci bantuan yang mereka serahkan yaitu berupa peralatan pasca panen, mesin penyemprot, blower, keranjang, arco dan timbangan, yang kesemuanya bersumber dari anggaran APBN dalam hal ini berasal dari Kementrian Pertanian.
”Dan ini merupakan satu-satunya bantuan sosial yang diserahkan kepada instansi teknis, yang diberikan secara berkelompok kepada para petani sebagai modal awal mereka untuk mengembangan usaha mulai menanam, merawat hingga mengolah hasilnya,” katanya. Salah satu contoh menurut Marwan adalah yang telah dilakukan oleh Fahija (pemilik usaha Abihira Herbal Center ) yang ada di kawasan Lempake yang telah mengolah jahe merah menjadi aneka obat-obatan herbal tersebut.
”Harapan kita masyarakat petani lain akan mampu mengembangkan usaha yang sama dengan apa yang telah dilakukan oleh Abihira, karena selain peningkatan kesejahteraan dengan adanya pengembangan tanaman jahe ini diharapkan pula dapat mendukung upaya pencegahan alih fungsi lahan,” pungkasnya (Hms3) 
 

© Copyright Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.