. Perayaan Pelas Tahun Pampang Kembali Di Gelar - Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda
News Update :
## Saksikan dan ikutin..!!! FESTIVAL MAHAKAM XIII Tahun 2013 Pada Tanggal 01 - 03 Nopember 2013 di Tepian Mahakam Kota Samarinda ##

Sabtu, 07 Juli 2012

Perayaan Pelas Tahun Pampang Kembali Di Gelar


Sebagai upaya melestarikan budaya bangsa dan merupakan gelar tahunan suku dayak kenyah di desa budaya Pampang Samarinda, maka pada hari Sabtu tanggal 7 Juli 2012 mulai pukul 10.00 wita kembali
dilaksanakan Perayaan Pelas Tahun Pampang 2012.
“Upacara pelas tahun ini merupakan acara tahunan suku dayak kenyah di Pampang, ritual pesta adat atau pelas tahun ini sebagai bentuk syukur kepada Sang Pencipta setelah melakukan panen serta atas limpahan dan anugerah Nya.” Demikian terang HM.Faisal, SSos, MSi kadisbudparkominfo kota Samarinda.
“Tentu saja kami selalu mendukung gelar budaya yang rutin setiap tahun ini, selain dapat melestarikan kebudayaan kita juga ajang promosi dan menjadi kalender pariwisata bagi kota Samarinda,” lanjutnya, “terbuka untuk umum gratis, jadi mumpung liburan silahkan datang ke desa budaya Pampang, untuk menyaksikan gelar budaya ini. Insya Allah juga dihadiri Bapak Walikota dan jajaran pemkot Samarinda” promosinya.
Selain ritual adat tahunan suku dayak kenyah akan di gelar pula banyak tari-tarian sebagai ungkapan kegembiraan dan rasa suka cita, “Akan ditampilkan beberapa tari-tarian suku dayak kenyah nantinya,” ungkap M.Dahri, Kasi Kebudayaan Disbudparkominfo kota Samarinda. “seperti tari ajai, tari pemung tawai, tari hudoq, tari gong dan lain-lain” lanjutnya
Seperti diketahui, Desa Pampang dijadikan sebagai desa budaya, karena dihuni oleh suku Dayak Kenyah yang dulunya berasal dari wilayah utara Kaltim. Mereka dulunya bercocok tanam dengan cara berpindah-pindah dan akhirnya menetap di Desa Pampang.
Sebelumnya turis lokal maupun mancanegara yang ingin melihat budaya Suku Dayak, mereka harus datang ke pedalaman Kaltim, tetapi sekarang mereka cukup datang di Samarinda, karena jaraknya hanya  sekitar 12 kilometer dari pusat kota.
 

© Copyright Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.